Lompat ke konten Lompat ke sidebar Lompat ke footer

Aplikasi KKM K2013 Kelas 1,2,3,4,5,6 Format Excel

Aplikasi KKM K2013 Kelas 1,2,3,4,5,6 Format Excel

Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) merupakan bagian syarat utama pada satuan pendidikan untuk menentukan kenaikan, kelulusan peserta didiknya, bahkan pada saat melaksanakan penilaian baik itu penilaian Harian, Penilaian Tengah Semester, atau juga Penilaian Akhir Semester guna menentukan ketuntasan peserta didik juga.
Aplikasi KKM K2013 Kelas 1,2,3,4,5,6 Format Excel
Aplikasi KKM K2013 Kelas 1,2,3,4,5,6 Format Excel
Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM) juga termuat di dalam Kurikulum Tingkat Satuan Pendidikan (KTSP), sehingga KKM merupakan administrasi wajib.

Dalam menyusun Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM)  dibahas secara bersama oleh guru beserta komite sekolah yang nantinya akan dirumuskan sebuah Surat Keputusan (SK) penyusunan KKM (untuk SK Penyusunan KKM tunggu rilisnya setelah materi ini.

Fungsi atau manfaat Kriteria Ketuntasan Minimal (KKM)


Pertama: KKM berfungsi sebagai acuan bagi sekolah untuk mengukur tingkat ketercapaian kompetensi yang akan diajarkan pada setiap muatan atau mata pelajaran, atau KKM ini untuk menilai kompetensi peserta didik atas kesesuaian Kompetensi Dasar (KD).

Kedua: KKM berfungsi sebagai acuan peserta didik untuk mempersiapkan diri dalam mengikuti pelajaran sebagai target penguasaan kompetensi/materi yang telah disesuaikan dengan SK dan KDnya.

Ketiga: KKM sebagai instrumen dalam melaksanakan evaluasi pembelajaran.

Keempat: KKM berfungsi sebagai kontrak pedagogik antara pendidik dengan peserta didik, masyarakat, orangtua wali murid.

Untuk menentukan KKM perlu mempertimbangkan kemampuan rata-rata peserta didik, kemampuan sumber daya dukung yang ada.

Langkah-langkah Menyusun KKM


1. Kompleksitas

Kompleksitas ini merupakan tingkat kesulitan dalam menyusun KKM pada tingkat indikator, kompetensi dasar atau kompetensi dasar. Dan semakin tinggi tingkat kesulitannya, maka nilai score KKM semakin kecil atau rentang nilai KKM semakin rendah yaitu dengan rentang nilai antara 50 - 60, sedangkan kompleksitasnya sedang dengan rentang nilai 64-80, sedangkan kompleksitasnya rendahmenggunakan rentang nilai 81-100.

2. Sumber daya dukung

Faktor berikutnya untuk menentukan KKM adalah daya dukung dan lebih ditujukan pada ketersediaan sarana dan prasarana yang dimiliki oleh satuan pendidikan. Rentang nilai KKM untuk daya dukung ini adalah; jika daya dukung tinggi maka rentang nilai KKM adalah 81-100, daya dukung sedang rentang nilaianya 65-80, sedangkan apabila daya dukungnya rendah rentang nilainya 50-64.

3. Inteks Potensi Peserta Didik

Yang dimaksud intaks potensi peserta didik adalah potensi rata-rata peserta didik bisa berdasar pada hasil/nilai yang dikaji pada saat penerimaan siswa baru, atau capaian kompetensi peserta didik pada kelas sebelumnya. Untuk rentang Intaks Potensi Peserta Didik jika intaks siswa tinggi rentang nilai KKM 81-100, intaks peserta didik sedang rentang nilai KKm adalah 65-80. serta apabila intaks potensi peserta didiknya rendah rentang nilai KKM adalah 50-64.

Dari gambaran di atas tersebut tertuang pula pada aplikasi yang kami bagikan ini dan telah kami persiapkan masing-masing KKM tiap kelas serta KKM untuk satuan pendidikan.


Demikian informasi materi Aplikasi KKM K2013 Kelas 1,2,3,4,5,6 Format Excel yang dapat kami jelaskan, semoga bermanfaat.

Keterangan:
  1. Apabila terjadi permasalahan atau kesulitan mengedit data yang akan diubah silahkan dibuka protecnya dengan paswods haryono
  2. Materi Aplikasi KKM ini dikembangkan oleh beliau bapak Haryono yang berasal dari SDN 3 Asemrudung, Kec. Geyer, Kab. Grobogan - Jawa Tengah sehingga materi ini juga dapat dilihat pada laman https://www.mayfileku.com



Posting Komentar untuk "Aplikasi KKM K2013 Kelas 1,2,3,4,5,6 Format Excel"